Minggu, 24 Februari 2013

Pemerintah Umumkan Operator 'Tercantik' Hari Ini


detail berita
Ilustrasi
JAKARTA - Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) akan mengumumkan peringkat peserta seleksi untuk mendapatkan dua kanal tersisa di frekuensi 2.1GHz hari ini. Siapakah di antara PT Telekomunikasi Indonesia (Telkomsel) dan PT XL Axiata (XL) yang menempati posisi paling atas.

"Kominfo akan tetap mengumumkan peringkat peserta seleksi 3G pada Senin, 25 Februari," kata kepala Humas Kominfo Gatot S. Dewa Broto kepada Okezone melalui pesan singkat BlackBerry Messenger (BBM), Minggu (24/2/2013).

Seperti diketahui, tiga operator yaitu Telkomsel, XL, dan Indosat beradu cantik untuk memperoleh sisa kanal yang tersedia di frekuensi 2.1GHz. Sayangnya Indosat harus tersingkir pada tahap awal proses seleksi.

Berdasar Peraturan Menteri (PM) Kominfo No. 43/2012 dan Dokumen Seleksi, Telkomsel dan XL akan ditinjau berdasarkan dua aspek yakni administrasi dan kelayakan. Setelah menilai dari aspek tersebut, Kominfo akan menentukan peringkat dari kedua peserta seleksi 3G.

Peringkat ini nantinya akan memperlihatkan siapa yang lebih "cantik" dari kedua operator tersebut. Berdasarkan pasal 20 PM No. 43/2013 menerangkan tim seleksi akan menetapkan peringkat hasil seleksi berdasarkan dengan beberapa ketentuan, yaitu :

a. Urutan peringkat hasil seleksi berdasarkan penilaian tertinggi dari hasil evaluasi kelayakan;
b. Dalam hal terdapat jumlah penilaian yang sama, maka penetapan urutan peringkat dilihat dari nilai evaluasi teknis yang lebih tinggi;
c. Dalam hal penilaian evaluasi teknis sebagaimana dimaksud pada huruf (b) memiliki nilai sama, maka penetapan urutan peringkat dilihat dari evaluasi manajemen finansial yang lebih tinggi.
(amr)

0 komentar:

Link Amikom

E-learning Amikom Research Amikom Wisuda Amikom PMB Amikom Kabar IT